Mesin Mixer Kompos | Mesin Pengaduk Adonan Kompos

Mesin Mixer Kompos | Mesin Pengaduk Adonan Kompos

Mesin Mixer Kompos adalah mesin yang digunakan untuk mengaduk bahan-bahan untuk membuat kompos secara merata hingga berbentuk seperti adonan. Mesin Pengaduk Adonan Kompos ini terbuat dari bahan mild steel yang kuat dan tahan lama. Mild Steel ini umumnya digunakan untuk mesin yang mengolah bahan-bahan yang tidak dikonsumsi, Misalnya kompos dan kayu. Mesin Pengaduk Kompos ini menggunakan penggerak berupa diesel dengan tenaga mulai dari 6.5 HP – 16 HP agar dapat mengaduk adonan kompos dengan maksimal, untuk jenis diesel nya tergantung dari kapasitas mesin yang anda pesan. Mesin ini tersedia dalam 3 varian kapasitas yaitu kapasitas 80-100 kg, 200-300 kg, dan 400-500 kg per jamnya. Dengan tersedianya 3 varian ini diharapkan dapat memudahkan anda dalam menyesuaikan kebutuhan mesin usaha anda.

Mesin Mixer Kompos ini biasa digunakan untuk usaha pembuatan atau produksi kompos dan dapat juga digunakan untuk bidang pertanian untuk membuat kompos sehingga tanah pertanian dapat lebih subur. Dengan menggunakan Mesin Pengaduk Kompos Buatan Kami anda dapat mengaduk bahan-bahan pembuat kompos dengan merata. Anda dapat menghasilkan adonan kompos dengan jumlah yang banyak, waktu pengadukan menjadi lebih singkat, dan efisien tenaga. Karena untuk mengoperasikan Mesin Pengaduk Adonan Kompos ini cukup dioperasikan oleh 1-2 orang saja. Untuk anda yang akan memulai usaha dibidang pembuatan atau produksi kompos kami juga menyediakan dalam bentuk paket sehingga anda tidak perlu bingung dalam memilih mesin yang diperlukan. Anda dapat cek postingan kami yaitu Mesin Paket Pengolahan Kompos. Kami juga menyediakan mesin-mesin pembuatan kompos secara terpisah yaitu Mesin Perajang Kompos (APPO) yang digunakan untuk menghancurkan bahan-bahan yang akan dibuat menjadi kompos. Mesin Pengayak Kompos yang digunakan untuk memisahkan kompos yang masih kasar dan yang sudah halus. Toko Mesin Cahaya atau Cahaya Mesin juga menyediakan berbagai macam mesin industri dan mesin usaha yang siap mendukung anda dalam mengembangkan usaha anda.
mesin mixer kompos
Spesifikasi :
  • Kapasitas : 80 – 100 Kg/ Jam
  • Bahan : Plat Besi MS
  • Dimensi : 130 x 65 x 115 cm
  • Penggerak : Diesel 6.5 HP

  • Kapasitas : 200 – 300 Kg/ Jam
  • Bahan : Plat Besi MS
  • Dimensi : 140 x 80 x 125 cm
  • Penggerak : Diesel 12 HP

  • Kapasitas : 400 – 500 Kg/ Jam
  • Bahan : Plat Besi MS
  • Dimensi : 165 x 95 x 150 cm
  • Penggerak : Diesel 16 HP

Komentar